banner 728x250

Koramil Muncar Perkuat Sinergi Lewat Kegiatan Lintas Sektor

Actanews.id – Komando Rayon Militer (Koramil) Muncar menggelar komunikasi sosial lintas sektor untuk meningkatkan koordinasi antar instansi di Kecamatan Muncar. Kegiatan yang dilaksanakan pada 19 Mei 2024 ini berlangsung di Puskesmas Tembokrejo dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait.

 

Dalam acara tersebut, Koramil Muncar diwakili oleh Pelda Sudiyanto yang menyampaikan pentingnya menjalin koordinasi yang baik antara Koramil dan instansi lain. “Dengan berjalannya suatu koordinasi yang baik, kita selaku Forpimka dapat melaksanakan tugas dengan baik sesuai sasaran yang dituju untuk masyarakat,” ujar Sudiyanto.

Kegiatan lintas sektor ini bertujuan untuk memastikan tugas pokok Babinsa di lapangan dapat berjalan lancar. Pelda Sudiyanto menekankan pentingnya kontinuitas dalam koordinasi ini. “Saya berharap kegiatan ini harus tetap berjalan agar koordinasi ini tidak putus sampai di sini saja,” tambahnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara Koramil Muncar dengan instansi lainnya semakin kuat, demi tercapainya pelayanan terbaik bagi masyarakat di Kecamatan Muncar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *